Amurang - Polres Minsel melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan Amurang, Kelurahan Bitung, Kec. Amurang, Kab. Minsel, Rabu (29/06/2022).
Kegiatan ziarah ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 76, tanggal 1 Juli 2022.
Baca juga:
Kapolri Tinjau Vaksinasi di Candi Borobudur
|
Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK; Ketua Bhayangkari Cabang Minsel Ny. Della Bambang Harley, Wakapolres Minsel Kompol Eddy Saputra, SIK; jajaran pejabat utama, perwira, brigadir dan pengurus Bhayangkari Cabang Minsel.
"Ziarah ini dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke 76, juga untuk kembali mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berkorban jiwa dan raga demi Bangsa Indonesia, " ujar Kapolres Minsel disela-sela kegiatan.
Diharapkan kegiatan ziarah menjadi momentum untuk membangkitkan semangat kejuangan guna mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.(Humas Polres/Onal)